Friday, September 27, 2013
Cara Atur Gaji Agar Untuk 30 Hari
Pernah merasa gaji setiap bulan tidak pernah cukup? Pernah kehabisan uang kas padahal gajian baru lewat 7 hari? Wah, kondisi ini tidak boleh dibiarkan lho! Untuk sebagian besar karyawan, gaji bulanan adalah sumber pemasukan utama yang menentukan kelangsungan hidup secara sehat. Selain itu, gaji juga menjadi faktor penting dalam usaha mencapai tujuan finansial yang telah ditetapkan.
Bagaimana agar gaji bisa HABIS tepat dalam waktu sebulan? Ini dia tipsnya:
1. Buat rencana pengeluaran untuk sebulan
Saat menyusun rencana pengeluaran, kelompokkan arus kas yang frekuensinya harian, mingguan, dan bulanan. Contoh harian adalah belanja dapur, parkir, dan makan siang. Untuk mingguan contohnya biaya bensin, belanja buah dan daging, dan contoh bulanan uang sekolah, biaya listrik, biaya telepon, dan lainnya. Apabila di bulan ini ada pengeluaran yang sifatnya tidak rutin, maka jangan dialokasikan dari gaji. Pengeluaran tidak rutin seharusnya dialokasikan dari penghasilan lain seperti bonus dan THR.
2. Alokasi ideal untuk gaji bulanan
Panduan umum yang dapat digunakan oleh rumah tangga adalah;
Zakat, infak, sedekah = 5%
Dana darurat dan premi asuransi = 10%
Biaya hidup rutin = 50%
Tabungan untuk kebutuhan dalam setahun = 10%
Investasi untuk kebutuhan jangka menengah dan panjang = 15%
Biaya senang-senang dan gaya hidup = 10%
3. Pastikan cicilan bulanan tidak lebih
Alokasi maksimal untuk cicilan seperti KPR, kredit kendaraan, kredit tanpa agunan, atau lainnya adalah 30% dari gaji bulanan. Apabila Anda menggunakan kartu kredit dan bayar lunas saat jatuh tempo, maka pembayaran tersebut akan masuk alokasi biaya hidup rutin. Nah, sayangnya, untuk Anda yang masih punya cicilan, Anda harus korbankan pos alokasi untuk gaya hidup dan tabungan jangka pendek.
4. Batasi penarikan uang tunai
Sumber kebocoran utama adalah penarikan uang tunai di ATM tanpa kendali. Oleh sebab itu, untuk kebutuhan harian, usahakan hanya menarik dan di ATM seminggu sekali. Untuk kebutuhan mingguan dapat menggunakan kartu debit, dan untuk bulanan bisa dibayar dengan sistem transfer.
5. Alokasi pos pengeluaran
Syarat utama agar pengaturan gaji bulanan bisa berjalan sukses adalah penggunaan beberapa rekening tabungan. Akuilah, Anda butuh bantuan dalam mengatur keuangan bulanan! Setidaknya, miliki rekening yang khusus untuk Saving, Living, dan Playing. Dan, untuk mengisi rekening Saving harus dibuat instruksi debit otomatis dari rekening gaji setiap bulannya.
Sumber : http://infojkt.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Posts
-
Kerja Maksimal Uang Minimal, Apa yang terjadi? Menjadi orang yang mapan secara finansial adalah impian banyak orang. Masalahnya, hanya sed...
-
Gawat! Bitcoin Hampir Habis Ditambang, Ini yang Akan Terjadi 16 February 2022 10:20 Bitcoin menjadi cryptocurrency yang paling tinggi pamorn...
-
Siapa yang tidak mengenal Safir Senduk? Tokoh perencana keuangan ini jebolan STIE I/BMI Jakarta. Dia adalah penulis di sejumlah media cetak ...
-
5 Kebiasaan Setelah Gajian yang Bikin Uang Bertahan hingga Akhir Bulan Uang gajian jangan sampai berlalu begitu saja, simak siasat agar uang...
No comments:
Post a Comment